Pengaruh Motivasi, Etos Kerja Dan Disiplin Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Guru Di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (Min) Binjai
DOI:
10.47709/jumansi.v2i3.2118Keywords:
Motivasi Kerja, Etos Kerja, Disiplin Kerja dan Produktivitas KerjaDimension Badge Record
Abstract
Madrasah Ibtidaiyah (MI) merupakan institusi pendidikan jenjang paling dasar yang merupakan lanjutan dari tingkat Raudhatul Athfal (RA) ataupun Taman Kanak (TK) pada pendidikan formal di Indonesia yang pengelolaannya dilakukan oleh Kementerian Agama. Permasalahan apakah secar a parsial dan simultan Motivasi, Etos Kerja Dan Disiplin Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Guru. Teknik dalam penelitian dilakukan dengan kuesioner dengan membagikan daftar pertanyaan kepada responden sebanyak 40 guru, Dari penelitian menunjukkan bahwa serempak nilai Fhitung sebesar 544,007 dengan tingkat signifikan 0,00. Karena Fhitung 544,007 > Ftabel 2,87 dan probabilitas signifikan jauh lebih kecil dari 0,05 yaitu 0,00 < 0,05, maka model regresi dapat dikatakan bahwa Motivasi Kerja, Etos Kerja, Disiplin Kerja secara serempak dan signifikan berpengaruh terhadap Produktivitas Kerja. Hasil uji variabel Motivasi Kerja nilai thitung 2,064 > ttabel 1.688 dengan signifikan 0,046 < 0,05, artinya secara parsial terdapat pengaruh yang positif dan signifikan dari Motivasi Kerja terhadap Produktivitas Kerja. Hasil uji variabel Etos Kerja nilai thitung -3,848 < ttabel 1.688 dengan signifikan 0,000 > 0,05, artinya secara parsial berpengaruh namun tidak signifikan dari Etos Kerja terhadap Produktivitas Kerja. Hasil uji variabel Disiplin Kerja nilai thitung 4,912 > ttabel 1.688 dengan signifikan 0,000 > 0,05, artinya secara parsial terdapat pengaruh yang positif dan signifikan dari Disiplin Kerja terhadap Produktivitas Kerja. Sedangkan adjusted R square sebesar 0,977 hal ini berarti 97.8% variasi Produktivitas Kerja yang bisa dijelaskan dengan variabel independen Motivasi Kerja, Etos Kerja, Disiplin Kerja, sedangkan sisanya (100% - 97.7% = 2,3%) dapat dijelaskan dengan variabel independen lainnya
Abstract viewed = 51 times