Analisis Strategi Pemasaran Dalam Meningkatkan Volume Penggunaan Jasa Pengiriman Barang Pada PT. JNE Express Cabang Gunungsitoli
DOI:
10.47709/jebma.v4i3.4582Dimension Badge Record
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui strategi pemasaran yang telah diterapkan oleh PT. JNE Express Cabang Gunungsitoli dalam meningkatkan volume penggunaan jasa pengiriman barang dan Untuk mengetahui kendala PT. JNE Express Cabang Gunungsitoli dalam menerapkan strategi pemasaran. Jenis penelitian ini adalah kualitatif. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini adalah strategi pemasaran yang diterapkan oleh PT. JNE Express cabang gunungsitoli dalam meningkatkan volume pengiriman barang adalah strategi pemasaran untuk menarik orang menggunakan jasa pengiriman barang meliputi penawaran diskon, peningkatan kualitas layanan, pemasaran digital melalui media sosial dan SEO, kemitraan dengan bisnis lain, program loyalitas untuk pelanggan, serta publikasi testimoni positif. Fokus pada inovasi layanan dan segmentasi pasar juga penting untuk menarik dan mempertahankan pelanggan. Adapun kendala PT. JNE Express Cabang Gunungsitoli dalam menerapkan strategi pemasaran yaitu perusahaan masih belum menerapkan strategi pemasaran secara mendetail karena rendahnya kesadaran dan preferensi konsumen, aksesibilitas dan konektivitas yang terbatas, persaingan lokal yang kuat, dan sumber daya yang terbatas.
Kata Kunci: Strategi Pemasaran
Abstract viewed = 81 times
References
Ade Surahman, A. Ferico Octaviansyah, Dedi Darwis (2020). Ekstraksi Data Produk E-Marketplace Sebagai Strategi Pengolahan Segmentasi Pasar Menggunakan Web Crawler. Sistemasi : Jurnal Sistem Informasi 73 – 81
Agus Arianto, Rizka Amalia, (2020). Pengaruh Kinerja Layanan, Kepercayaan dan Kepuasan Terhadap Loyalitas Konsumen Menggunakan Jasa Pengiriman JNE di Kota Banda Aceh Terkait Keterlambatan Pengantaran.
Akbar Saleh Sope (2023). Analisis Strategi Pemasaran Terhadap Peningkatan Penjualan. Jibema: Jurnal Ilmu Bisnis, Ekonomi, Manajemen, Dan Akuntansi Volume 1, No. 2, October, P. 87-100
Andre Udiarta Wijaya, (2020). Strategi Pemasaran Pada PT. Tiki Jalur Nugraha Ekakurir Cabang Jember.
Br Sitepu, Indah Noperina. "Pengaruh Trust dan Delivery Accuracy terhadap Loyalitas Pelanggan dalam Menggunakan Jasa Pengiriman J&T Express (Studi Kasus pada J&T Express Jl. Setia Budi Medan)." (2023).
Puspitasari, Annisa (2022). Analisis Strategi Pemasaran Pada Travel Pelangi Kembar Di Tangerang.
Sopi, Zumrotun Nafiah, (2023). Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kepuasan Konsumen Dalam Penggunaan Jasa Pengiriman Barang.
Sugiono, S. (2020). Konseptualisasi reputasi online. Diakom: Jurnal Media Dan Komunikasi, 3(1), 65-76.
Sugiyono (2019). suatu teknik analisis data statistik yang digunakan untuk menganalisis sebuah data sampel dan hasilnya akan diberlakukan untuk populasi.
Suharno dan Yudi Sutarso, (2010: 7).Melinda, (2019). Analisis Kualitas Pelayanan Dalam Menggunakan Jasa Pengiriman Barang Pada PT. Jalur Nugraha Ekakurir (JNE).
Syahrizal, Ahmad, and Firman Syah Noor. "Strategi Promosi Dalam Meningkatkan Penjualan Motor Bekas Pada Showroom Sultan Motor Jambi." Journal of Student Research 1.4 (2023): 313-322.
Tania (2021). Pengaruh Kualitas Pelayanan, Ketepatan Waktu Pengiriman Dan Fasilitas Terhadap Kepuasan Pelanggan Ekspedisi Lion Parcel Di Batam.
Tjiptono, F. (2022). Service Management: Mewujudkan Layanan Prima Edisi 4. Penerbit Andi.
Downloads
ARTICLE Published HISTORY
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Arman Santo Harefa, Nov Elhan Gea, Otanius Laia, Yupiter Mendrofa
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.