Motivasi Belajar Mahasiswa Rekam Medis pada Pembelajaran Online di Masa Pandemi
DOI:
https://doi.org/10.47709/educendikia.v1i3.1129Keywords:
Motivasi Belajar, Pembelajaran OnlineAbstract
Abstrak:
Latar belakang: Dengan adanya pandemi ini segala kegiatan seperti pekerjaan, pendidikan dilakukan dirumah dengan cara online dan beribadah pun dilakukan dari rumah. Sehingga pembelajaran dilakukan secara online melalui zoom meeting,google meet, classroom, dan website. Dengan menggunakan media cetak (modul) dan non cetak (audio/video) serta menggunakan komputer dan internet.
Tujuan: Mengetahui motivasi belajar mahasiswa Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Universitas Esa Unggul pada pembelajaran online di masa pandemi covid 19 melalui lima indikator motivasi belajar yaitu ketekunan menyelesaikan tugas, kegigihan menghadapi kesulitan, ketajaman perhatian serta minat belajar, memiliki prestasi belajar, dan kemandirian pada belajar.
Metode penelitian: Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah 203 mahasiswa dari tiga angkatan berbeda yang diambil dengan teknik stratified random sampling.
Hasil penelitian: Hasil penelitian dari 5 indikator yaitu Ketekunan Menyelesaikan Tugas 58% kurang baik, Kegigihan Menghadapi Kesulitan 59% kurang baik, Ketajaman Perhatian Serta Minat Belajar 60% kurang baik, Memiliki Prestasi Belajar 73% kurang baik, dan Kemandirian pada Belajar 59% kurang baik.
Kesimpulan: Motivasi belajar mahasiswa rekam medis pada pembelajaran online di masa pandemi 47% motivasi tinggi dan 53% motivasi rendah.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 Luthfiah Aulia Rachman, Nanda Aula Rumana, Puteri Fannya, Laela Indawati

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.