ac

Pengukuran Self-Regulated Learning (SRL) dengan Bantuan Media Pembelajaran

Authors

  • Endah Permatasari Universitas Pendidikan Indonesia
  • Wahyudin Universitas Pendidikan Indonesia
  • Budi Laksono Putro Universitas Pendidikan Indonesia

DOI:

10.47709/digitech.v4i1.3695

Keywords:

Media pembelajaran, Multimedia, Self-Regulated Learning, SRL, Peningkatan SLR, Study Literature Review

Dimension Badge Record



Abstract

Self-Regulated Learning (SRL) merupakan kemampuan diri seseorang dalam mengelola pengalaman belajar guna mencapai hasil yang diinginkan. Kurikulum di Indonesia saat ini menggunakan Kurikulum Merdeka, yang memiliki karakter yaitu dapat mengembangkan soft skill dan karakter melalui projek profil pelajar Pancasila. Salah satu profil pelajar Pancasila adalah elemen mandiri yaitu pelajar memiliki pemahaman terhadap diri sendiri dan situasi yang dihadapi, serta regulasi diri untuk mencapai tujuan dan meningkatkan kualitas hidup. Pada penelitian ini bertujuan mengeksplorasi dan membuat sintesa mengenai media pembelajaran untuk pengukuran regulasi diri pada pembelajaran atau Self-Regulated Learning (SRL), guna menemukan media pembelajaran yang dikembangkan untuk kebutuhan pengukuran Self-Regulated Learning (SRL) peserta didik. Metode yang digunakan adalah Systematic Literature Review dengan melakukan pencarian database yang relevan pada artikel yang diterbitkan dari tahun 2019 sampai 2023. Strategi yang dilakukan dalam pencarian mencakup tinjauan secara sistematis. Pencarian database awal melalui Google, Google Scholar, dan Publish or Parish. Berdasarkan hasil tinjauan secara sistematik literatur maka dihasilkan bahwa Self-Regulated Learning (SRL) dapat ditingkatkan melalui media pembelajaran. Pada umumnya penelitian yang dilakukan untuk mengukur Self-Regulated Learning (SRL) mengembangkan media pembelajaran berbasis website yaitu sekitar 22% dari total penelitian yang ditemukan. Ini menunjukkan bahwa media pembelajaran berbasis website layak untuk dikembangkan terutama dalam pengukuran Self-Regulated Learning (SRL), dengan cara mengembangkan media pembelajaran yang dapat digunakan untuk mengukur Self-Regulated Learning (SRL). 90% pengukuran Self-Regulated Learning (SRL) dilakukan di luar media pembelajaran dan hanya 10% pengukuran yang dilakukan di dalam media pembelajaran.

Google Scholar Cite Analysis
Abstract viewed = 156 times

Downloads

ARTICLE Published HISTORY

Submitted Date: 2024-03-13
Accepted Date: 2024-03-14
Published Date: 2024-03-31

How to Cite

Permatasari, E. ., Wahyudin, & Putro, B. L. (2024). Pengukuran Self-Regulated Learning (SRL) dengan Bantuan Media Pembelajaran. Digital Transformation Technology, 4(1), 42-51. https://doi.org/10.47709/digitech.v4i1.3695